Keuntungan Berinvestasi di GMF

-

Transportasi merupakan tulang punggung ekonomi suatu negara. Penerbangan sudah menjadi modal transportasi utama karena kecepatan, keandalan, dan tingkat keamanan yang ditawarkan. Ketika perekonomian suatu wilayah mengalami pertumbuhan, jumlah pesawat yang melayani penumpang dan barang di wilayah tersebut juga akan bertumbuh. Dalam hal ini, jumlah pesawat komersial di Asia Pasifik diperkirakan akan mengalami pertumbuhan pesat dalam beberapa tahun ke depan.

Keamanan penerbangan, sebagai bisnis yang teregulasi, tidak dapat dipisahkan dari kegiatan perawatan, perbaikan & overhaul yang ditawarkan oleh perusahaan-perusahaan MRO. Suatu perusahaan MRO memerlukan dukungan sumber daya manusia yang terlatih, peralatan modern, serta berbagai aspek kepatuhan dengan para regulator penerbangan lokal dan internasional untuk mendukung semua kebutuhan perawatan berbagai jenis pesawat. Oleh karena itu, kebutuhan MRO sangat besar, sementara industri ini sangat sulit dimasuki oleh pemain baru. Ditambah lagi, tidak semua negara memiliki perusahaan MRO dan tidak semua perusahaan MRO memiliki kapabilitas yang memadai untuk semua jenis pesawat dan perawatan.

GMF adalah perusahaan MRO terbesar di Indonesia. Memulai perjalanannya sebagai anak perusahaan maskapai, GMF memiliki kapabilitas yang luas dalam penyediaan layanan yang komprehensif bagi para pelanggannya. Saat ini, kapabilitas GMF mencakup line maintenance, base maintenance, component services, engine maintenance dan layanan perawatan lain untuk jenis-jenis pesawat yang banyak dioperasikan di kancah domestik, regional, dan global. Portofolio pelanggan GMF sangat luas dan terus berkembang. Hingga saat ini, GMF telah menangani berbagai jenis pesawat untuk operator pesawat di 5 benua. Dengan posisi strategis, layanan yang komprehensif, dan harga yang kompetitif, GMF merupakan salah satu perusahaan MRO terdepan di dunia.

Keberlanjutan dan pertumbuhan bisnis menjadi faktor penting dalam investasi. Selama pesawat masih mengangkasa, layanan perawatan pesawat terbang akan terus diperlukan. Di sinilah GMF hadir untuk melayani.