PT Garuda Maintenance Facility AeroAsia Tbk., (GMF) menandatangani perjanjian dengan raksasa manufaktur pesawat Airbus
images

Jakarta, 3 Juli 2018 – PT Garuda Maintenance Facility AeroAsia Tbk.,  (GMF) menandatangani perjanjian dengan raksasa manufaktur pesawat Airbus. Kerja sama yang dilakukan adalah untuk Airbus Training Center selama 5 tahun. Penandatanganan kerja sama ini merupakan perbaruan dari kerja sama yang sudah berjalan selama 5 tahun kebelakang dimulai dari tahun 2013. Disaksikan Direktur Utama GMF, Iwan Joeniarto, perjanjian kerja sama ini ditandatangani oleh Direktur Human Capital & Corporate Affairs GMF, Asep Kurnia dan VP Customer Services Asia Pasific, Bruno Bousquet. Kerja sama terkait Airbus Training Center ini menjadikan GMF sebagai pusat pelatihan perawatan pesawat milik Airbus untuk tipe Airbus A320 CEO dan A320 NEO serta A330. Selain GMF dan Airbus juga sepakat untuk menambahkan cakupan pelatihan untuk Engine Ground Run Up Aribus A320 dan A330 serta Extended-range Twin-engine Operational Performance Standards (ETOPS) Training.